Ramai paket mencurigakan juga sampai ke Gedung DPR. Kali ini paket ditujukan kepada Wakil Ketua DPR dari Partai Amanat Nasional (PAN) Taufik Kurniawan. Tim Gegana pun langsung meluncur ke DPR untuk mengevakuasi paket tersebut.
Tim Gegana yang membawa serta peralatan penjinak bom mengevakuasi paket mencurigakan yang ditujukan kepada Taufik Kurniawan. Elvan Dany Sutrisno/detikNews.
Setelah diturunkan dari lantai empat Gedung Nusantara III, paket tersebut dimasukkan ke dalam mobil minibus Gegana. Elvan Dany Sutrisno/detikNews.
Lobi Gedung Nusantara III juga telah diberi garis polisi. Hery Winarno/detikNews.
Sementara itu di areal parkir terlihat beberapa mobil milik satuan elit polisi ini. Elvan Dany Sutrisno/detikNews.
Personel Gegana yang membawa senjata laras panjang berjaga di lobi Gedung Nusantara III. Hery Winarno/detikNews.
sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2011/03/18/190643/1595847/157/1/gegana-amankan-paket-mencurigakan-di-dpr






No comments:
Post a Comment